malam minggu di selo
Loading...

Rasanya tidak pernah bosan berkunjung ke Selo, lokasi yang diapit gunung Merapi dan Merbabu. Selalu saja ada hal yang menarik untuk diabadikan. Apalagi lokasinya juga tidak terlalu jauh dari rumah, sejam lebih sedikit kalau tidak terlalu macet biasanya sudah tiba di Selo. Kemarin sehubungan sedang ada janjian untuk mengambil lensa di Boyolali, sekalian saja cuss ke Selo, mumpung malam itu langitnya sedang cerah, beberapa kerlip bintang bahkan terlihat jelas di Simpang Lima Boyolali.

milky way di melintang
milky way bak jembatan penghubung merapi – merbabu

Ternyata kalau malam minggu, Selo cukup ramai. Tidak terasa kalau masih berlangsung PPKM. Salah satu camping ground di gardu pandang malah penuh dengan tenda dan mobil yang di parkir tidak jauh dari lokasi tenda. Saya semula hendak memotret milky way di atas merapi dari lokasi ini pun kembali beringsut mencari lokasi yang lebih sepi. Nongkrong di pinggir jalan, di depan warung yang tutup ditemani kamera dan tripod.

memotret di pinggir jalan
memotret di pinggir jalan

Setelah itu mencoba menanjaki jalan yang menuju New Selo, tidak tahu apakah masih ditutup atau sudah dibuka. Kalau ditutup yang tinggal putar balik arah. Ternyata sampai di New Selo hanya ada satu warung yang buka dan dua rombongan pengunjung.

memotret merbabu dari new selo
memotret merbabu dari new selo

Saya memesan teh panas sembari memasang kamera di atas tripod menghadap ke gunung Merbabu yang terlihat cerah malam ini. Kerlip cahaya di salah satu punggungan memanjang mengular, kalau tidak salah tebak pasti jalan menuju ke Embung Menanjar yang memang menurut penjaga di sana selalu penuh pengunjung yang berkemah ketika malam minggu.

startrail di atas merbabu
startrail di atas merbabu

Tak terasa sudah hampir tengah malam, saya menghabiskan mie goreng telor dengan lahap dan setelah itu berpamitan pulang kembali ke rumah. Nanti kalau ada waktu kembali lagi ke sini pak. Tak lupa berhenti sebentar di Irung Petruk untuk menikmati suasana lampu kota Boyolali dan Solo dari ketinggian.

Petruk menatap boyolali
Petruk menatap boyolali