Siang tadi ngobrol ngobrol ngalor ngidul di grup wa. Salah satunya ngebahas mengenai penggunaan iso tinggi ketika memotret. Melanjutkan bahasan dari Aditia Rahajasa yang beberapa hari yang lalu, waktu ngumpul, sempat menunjukan hasil foto potret dari kamera 6D dengan iso 16.000 yang masih cukup halus.

Dan jadilah mulai bongkar-bongkar kembali stok stok lama di katalog lightroom. Dengan fasilitas filter, seleksi iso maka terlihat ternyata saya punya cukup banyak foto dari tahun 2013 – 2014 yang menggunakan iso diatas 6.400.

Bahkan beberapa hasil jepretan dengan iso 12.800 dan 25.600 hahahaha.. Memang dengan iso lebih tinggi dari 6.400 noise yang muncul sudah mulai menggangu.

Beruntung saya lebih banyak memotret dengan format raw jadi masih bisa diatur sedikit untuk noise reductionnya. Dan cukup membantu apabila memang benar-benar noise sekali. Tapi memang akan mengurangi ketajaman hasil foto juga sih.

Tapi lebih baik mendapatkan hasil foto dengan noise daripada tidak memotret sama sekali kan. Karena terkadang foto yang dihasilkan dengan iso tinggi punya cerita yang menarik juga.

Landscape Indonesia - Iso TInggi dan Noise

1. Milky Way di Segara Anak | iso 12.800 – 30 detik
Mikirnya dulu sih dengan iso tinggi bakalan bisa mendapatkan sensitifitas cahaya cukup tinggi, jadi bisa untuk memotret milky way dengan hasil yang cukup terang.

Landscape Indonesia - Iso TInggi dan Noise

2. Bercerita di atas Motor Bandong | iso 16.000 – 1 detik
Pemotretan malam di atas rumah kapal (motor bandong) di Selimbau. Karena posisi di atas kapal yang sedang berlabuh di tepi sungai, jadi kalau menggunakan kecepatan lebih lambat pasti gambarnya tidak tajam karena posisi kapal yang bergoyang-goyang. Jadi mencoba dengan iso 16000 dan speed 1 detik.Dan cukup beruntung masih bisa mendapatkan bias milky way (bukan bagian inti terangnya sih) .

Landscape Indonesia - Iso TInggi dan Noise

3. Menuju Lanjak | iso 25.600 – 1/15 detik
Kondisi gelap total karena malam dan mendung. Penerangan hanya dari lampu sorot kapal dan dari lampu handphone yang menyala. noise acak adut, tapi masih bisa dinikmati. Speed juga tidak bisa terlalu rendah karena posisi kapal bergerak. Jadi terpaksa menggunakan iso tinggi tinggi sekali supaya masih bisa mendapatkan gambar cukup statis.